Sunday, March 3, 2013

Pramugari Sukhoi SSJ 100: Pesawat Ini Cantik Sekali


Pesawat terbang Shukoi Super Jet (SSJ) 100 tidak lama lagi akan terbang di langit Indonesia. Dalam penerbangan perdana yang diikuti oleh kru PT Sky Avitiation kemarin, pesawat buatan Rusia itu menuai banyak pujian.

Direktur Utama PT Sky Avitiation Krisman Tarigan, sebelum pesawat tersebut diluncurkan ke publik, dirinya mengajak terbang semua karyawan yang akan terlibat dalam operasional SSJ 100.

Menurut Krisman, penerbangan menggunakan SSJ 100 tersebut menuai banyak pujian dari karyawan, seperti pilot dan pramugari. Para awak pesawat ini mengklaim banyak keunggulan yang dimiliki SSJ 100 dibandingkan pesawat lain.

Meniru ucapan pilot, Krisman mengklaim pesawat SSJ 100 ini tergolong canggih, kokpit nyaman, serta suara mesinnya senyap. Peswat ini diklaim mampu mengirit bahan bakar 40% dari pesawat jet lain. Sukhoi SSJ 100 juga bisa terbang di landasan dengan panjang kurang dari 200 Meter.

"Pilot kami mengusulkan bisa terbang di kabupaten. Selain itu Pesawat ini bisa terbang diatas. 40 fett ini sama degan Airbus. Kargonya dapat mengangkut barang hingga 5 Ton," kata Krisman, saat menghadiri Konfrensi Pers, di Pangkalan Udara Halim Perdana Kusuma, Jakarta Kamis (28/2/2013).

Selain Pilot, Krisman mengaku sempat meminta pendapat tentang SSJ 100 kepada salah seorang pramugarinya. Menurut awak pesawat ini, lorong SSJ 100 cukup luas, sehingga para pramugari bisa bertugas mendorong troli tanpa perlu mencari celah ketika berhadapan dengan penumpang yang juga berjalan di lorong.

"Saya tanya sama pramugari, menurut pramugari tersebut pesawat ini cantik sekali, pesawat ini lorongnya lebar, sehingga ketika kami bekerja mendorong troli tidak pelu penumpang lain parkir terlebih dahulu di kursi orang lain," ungkap Krisman.

Sebagai Informasi, PT Sky Aviation merupakan maskapai penerbangan pertama di Asia Tenggara yang menggunakan SSJ 100. Kedatangan pesawat itu merupakan bagian dari realisasi kontrak yang ditandatangani pada 16 Agustus 2011 untuk pengadaan 12 pesawat jenis SSJ 100 kapasitas 87 dan 97 penumpang dari Sukhoi Civil Aircraft Company (SCAC).

Sumber : Liputan6.com

0 comments:

Post a Comment